PENGARUH KONDISI SOSIAL EKONOMI KELUARGA TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA SMK YPKK 3 SLEMAN

Wurdiyanti Yuli Astuti

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kondisi sosial ekonomi keluarga terhadap minat belajar siswa SMK YPKK 3 Sleman. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan masuk dalam kategori ex post facto yang bersifat asosiatif kausal yaitu mencari pengaruh sebab akibat dari variabel yang diteliti. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi ganda dengan menggunakan program SPSS Version 20 For Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Tingkat pendidikan ayah tidak berpengaruh terhadap minat belajar siswa; 2) Tingkat pendidikan ibu berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat belajar siswa; 3) Pendapatan keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat belajar siswa; 4) Kepemilikan aset rumah tangga berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat belajar siswa; 5) Tingkat pemenuhan kebutuhan/pengeluaran keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat belajar siswa; 6) Kontribusi seluruh variabel bebas dalam menjelaskan variabel terikat sebesar 68,06%. Sisanya sebesar 31,94% dijelaskan oleh variabel lain di luar model.

.

 

Kata kunci: Sosial Ekonomi Keluarga, Minat Belajar

 

Abstract

This study aims to find out the effects of the social and economic conditions on the learning interest of students of SMK YPKK 3 Sleman. This was a quantitative study of the ex post facto category which was causal and associative in nature to investigate the cause and effect of the variables under study. The data analysis in the study was multiple regression analysis using the program of SPSS Version 20 for Windows. The results of the study show that: 1) fathers’ educational levels do not affect students’ learning interest; 2) mothers’ educational levels positively and significantly affect students’ learning interest; 3) family incomes positively and significantly affect students’ learning interest; 4) family asset ownerships positively and significantly affect students’ learning interest; 5) levels of  need fulfillments/family expenditures positively and significantly affect students’ learning interest; and 6) the contribution of all the independent variables to account for the dependent variable is 68.06%. The remaining 31.94% is explained by other variables outside the model.

 

Keywords: Families’ Social and Economic Conditions, Learning Interest

 


Full Text:

PDF

References


Ali Muhson. 2005. Aplikasi Komputer. Diktat. Universitas Negeri Yogyakarta.

Dwi Siswoyo. 2011. Ilmu Pendidikan. Yogyakarta : UNY Press.

Ngalim Purwanto. 2007. Psikologi Pendidikan. Bandung : Remaja Rosdakarya.

Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional

Sugiyono. 2005. Statistik untuk Penelitian. Bandung : Penerbit Alfabeta.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Penerbit Alfabeta.

Suharsimi Arikunto. 2006. Prosedur Penelitian. Bandung : CV Alfabeta.

Ngalim Purwanto. 2007. Psikologi Pendidikan. Bandung : Remaja Rosdakarya.

Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional

Sugiyono. 2005. Statistik Untuk Penelitian. Bandung : Penerbit Alfabeta.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Penerbit Alfabeta.

Suharsimi Arikunto. 2006. Prosedur Penelitian. Bandung : CV Alfabeta


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This site is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International