PENGEMBANGAN KLISE CANTING CAP KERTAS PADA PEMBELAJARAN BATIK BAGI SISWA TUNARUNGU KELAS XI SMA LUAR BIASA YKGR BAYAT

Dwi Fitrianingsih

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk membuat klise canting cap kertas pada pembelajaran batik untuk siswa
tunarungu kelas XI SLB YKGR Bayat. Penelitian ini termasuk jenis penelitian dan pengembangan (R&D).
Hasil penelitian dan pengembangan berupa (1) klise canting cap yang terbuat dari kertas sejumlah 5 buah
dengan konsep motif alat transportasi, flora dan fauna yang berbeda-beda; (2) karya batik cap sejumlah 5
buah dengan hasil ada yang tidak menembus dengan rata lilin/malam batik, terdapat bercak-bercak tetesan
lilin malam, serta pewarnaan yang masih kurang rata menembus kain. Secara umum hasil penelitian
pengembangan menyatakan bahwa pembuatan klise canting cap kertas mudah dilakukan oleh peserta didik
tunarungu kelas XI. Klise canting cap dapat diterapkan sebagai media pembelajaran batik cap di SLB YKGR
Bayat Klaten.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.