PERANAN KOMUNITAS MOTOR SUZUKI THUNDER COMMUNITY JOGJA SEBAGAI MITRA POLRI DALAM MEWUJUDKAN KESADARAN KESELAMATAN BERKENDARA (SAFETY RIDING) PADA MASYARAKAT KOTA YOGYAKARTA

Bismaya Hutama, Anang Priyanto

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peranan komunitas motor Suzuki Thunder Community Jogja sebagai Mitra Polri dalam mewujudkan kesadaran keselamatan berkendara (Safety Riding) pada masyarakat Kota Yogyakarta. Di samping itu untuk mengetahui hambatan-hambatan komunitas motor Suzuki Thunder Community Jogja sebagai Mitra Polri dalam mewujudkan kesadaran keselamatan berkendara (Safety Riding) pada masyarakat Kota Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini dilakukan secara purposive pada komunitas motor Suzuki Thunder Community Jogja, (lima orang pengurus dan enam orang anggota). Teknik pengumpulan data mengecek observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsaha data dengan Triangulasi yaitu mengecek kredibiltas data dari hasil observasi dengan hasil wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/ verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peranan komunitas motor Suzuki Thunder Community Jogja sebagai Mitra Polri dalam mewujudkan kesadaran keselamatan berkendara (Safety Riding) pada masyarakat Kota Yogyakara. Dilakukan dengan menjalin kordinasi dengan komunitas lain, mengadakan safety riding pada seluruh anggota  Suzuki Thunder Community jogja, mengadakan pelatihan dan berkendara secara aman (safety riding) bersama kepolisian, sosialisasi touring/ convoi serta mengadakan tindakan korektif. Hambatan yang dihadapi yaitu terbatasnya dana kegiatan, pandangan masyarakat tentang komunitas motor, persepsi masyarakat belum memahami dan menyepelekan safety riding, penerapan safety riding yang cukup rumit.

Kata kunci: peranan, komunitas, mitra polri, safety riding


Refbacks

  • There are currently no refbacks.