PENGARUH KEPERCAYAAN DIRI DAN KETERAMPILAN BERKOMUNIKASI TERHADAP KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

Nahar Khoriroh, Muhyadi Muhyadi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) seberapa besar pengaruh kepercayaan diri terhadap kemampuan public speaking; (2) seberapa besar pengaruh keterampilan berkomunikasi terhadap kemampuan public speaking; (3) seberapa besar pengaruh kepercayaan diri dan keterampilan berkomunikasi terhadap kemampuan public speaking mahasiswa Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian expost facto dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Uji validitas instrumen menggunakan korelasi Product Moment dan uji reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi yang terdiri dari uji regresi sederhana dan uji regresi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan kepercayaan diri terhadap kemampuan public speaking sebesar 82,8% (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan keterampilan berkomunikasi terhadap kemampuan public speaking sebesar 57,6% (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan kepercayaan diri dan keterampilan berkomunikasi secara bersama-sama terhadap kemampuan public speaking sebesar 83,80%.

 


Full Text:

PDF

References


Wijaya, A.W. 2000. Ilmu Komunikasi Pengantar Studi. Jakarta: Rineka Cipta.

Zarefsky, David. (2013). Public Speaking: Strategies for Success. USA: Pearson. Edisi-7

Mulyana, Deddy. 2000. Human Communication. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Peter, Lauster. (2002). Tes Kepribadian. Jakarta: Bumi Aksara

Mery Noviyanti. (2011). Manfaat Keterampilan Berkomunikasi Mahasiswa. Jurnal Pendidikan Vol.12 No.2


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter