EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN ELEKTRONIK INTERAKTIF PADA HASIL BELAJAR MATERI KESETIMBANGAN
Muh. Khotibul Umam, Pendidikan Teknik Mesin FT UNY, Indonesia
Abstract
Tujuan penelitian ini dirancang untuk mengetahui efektivitas dan kelayakan penggunaan media pembelajaran elektronik interaktif yang digunakan pada proses belajar mengajar materi kesetimbangan kelas X SMK PIRI 1 Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi experimental dengan desain penelitiannya adalah nonequivalent control group design. Data dikumpulkan dari tes prestasi (pretest dan posttest), kuesioner, dan wawancara. Analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif dan uji t. Hasil penelitian diketahui bahwa tingkat efektivitas proses belajar mengajar dengan menggunakan media pembelajaran elektronik interaktif lebih tinggi daripada dengan menggunakan media pembelajaran konvensional, hal tersebut dibuktikan dengan didapatkannya nilai gain sebesar 0,6 berbanding 0,4. Media pembelajaran elektronik interaktif ini mempunyai persentase kelayakan pengggunaan sebesar 78,40% yang artinya media tersebut termasuk dalam kategori baik.
This research was designed to determine the effectiveness and feasibility of using interactive electronic learning media in teaching equilibrium subject material for class X students of SMK PIRI 1 Yogyakarta. The method being used in this research is quasi-experimental and the research design is nonequivalent control group. Data were collected from achievement tests (pretest and posttest), questionnaires, and interviews. Data analysis were performed with descriptive analysis and t-test. The results of the research revealed that the effectiveness of learning process using interactive electronic learning media is higher compared to using conventional learning media, this is proof by gain value of 0.6 against 0.4. The interactive electronic learning media has the feasibility percentage of 78.40%, meaning that the media is in the “good” category.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Aditya Yulianto. (2014). Pengembangan Media Pembelajaran Digital Interaktif Mata Pelajaran Kekuatan Bahan dan Komponen Mesin (KBKM) di SMK Negeri 3 Yogyakarta. Skripsi. Universitas Negeri Yogyakarta.
Chandra Wijaya. (2010). Efektivitas Penggunaan Media Pembelajaran Mekanika Teknik dengan Adobe Flash di SMK PIRI 1 Yogyakarta. Skripsi. Universitas Negeri Yogyakarta
Hake, Richard. (1999). Analyzing Change/Gain Scores. [On-Line]. diakses pada tanggal 15 Febuari 2015 jam 21.00 WIB dari www.physics.indiana.edu/~sdi/AnalyzingChange-Gain.pdf.
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Manajemen Pendekatan: Kuantitatif, Kualitatif, Kombinasi (Mixed Methods), Penelitian Tindakan (Action Research), dan Evaluasi. Bandung: Alfabeta.
Suharsimi Arikunto. (2012). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
DOI: https://doi.org/10.21831/teknik%20mesin.v3i4.3285
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2016 Jurnal Pendidikan Vokasional Teknik Mesin