KESIAPAN PEMBELAJARAN GAMBAR TEKNIK MESIN SAAT ERA NEW NORMAL DI SMK NEGERI 1 SEYEGAN

Satria Anom Yudha, Departemen Pendidikan Teknik Mesin, Indonesia
Dwi Rahdiyanta, Departemen Pendidikan Teknik Mesin, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kesiapan dalam pembelajaran  Gambar Teknik Mesin saat era new normal di SMK Negeri 1 Seyegan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini menggunakan populasi yang terdiri dari siswa kelas 10 jurusan Teknik Fabrikasi Logam dan Manufaktur (TFLM) yang berjumlah 66 siswa, guru 2 orang, Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah bagian sarana prasarana dan 6 tenaga kependidikan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan wawancara. Data yang didapat kemudian dianalisis menggunakan alat ukur kesiapan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kesiapan sarana prasarana sekolah dalam pembelajaran gambar teknik mesin masuk kategori siap dan pembelajaran dilanjutkan, kesiapan guru dalam pembelajaran gambar teknik mesin masuk kategori siap dan pembelajaran dapat dilanjutkan, kesiapan siswa dalam pembelajaran gambar teknik mesin di era new normal masuk kategori siap tetapi membutuhkan sedikit peningkatan.

This study aims to find out readiness in learning Mechanical Engineering Drawings during the new normal era at SMK Negeri 1 Seyegan. This study uses a descriptive method with a quantitative approach. The subject of this study used a population consisting of 10th grade students majoring in Metal Fabrication and Manufacturing Engineering (TFLM) totaling 66 students, 2 teachers, the Principal and Deputy Principal of the infrastructure section and 6 educational staff. Data collection techniques used are questionnaires and interviews. The data obtained was then analyzed using a readiness measuring instrument. The results of this study indicate that the readiness of school infrastructure in learning mechanical engineering drawings are in the ready category and learning is continued, teacher readiness in learning mechanical engineering drawings are in the ready category and learning can be continued, students' readiness in learning mechanical engineering drawings in the new normal era are in the ready category but need a slight improvement.


Keywords


Kesiapan, Gambar Teknik, New Normal; Readiness, Engineering Drawings, New Normal

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/teknik%20mesin.v11i1.19834

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Jurnal Pendidikan Vokasional Teknik Mesin

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.