PENGARUH MOTIVASI BERWIRAUSAHA DAN PRESTASI BELAJAR KEWIRAUSAHAAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA

Siti Khotimah, Prodi Pendidikan Akuntansi, Universitas Negeri Yogyakarta
Siswanto Siswanto, Staf Pengajar Jurusan Pendidikan Akuntansi, Universitas Negeri Yogyakarta

Abstract


Abstrak: Pengaruh Motivasi Berwirausaha dan Prestasi Belajar Kewirausahaan Terhadap Minat Berwirausaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Motivasi Berwirausaha dan Prestasi Belajar Kewirausahaan secara bersama-sama terhadap Minat Berwirausaha Peserta Didik Kelas XI Akuntansi SMK Negeri 1 Tempel Tahun Ajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian dilakukan di SMK Negeri 1 Tempel dengan responden peserta didik kelas XI AK yang berjumlah 95 peserta didik. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana untuk menguji hipotesis pertama dan kedua, serta analisis regresi ganda dua prediktor untuk menguji hipotesis ketiga, sumbangan efektif, dan sumbangan relatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif Motivasi Belajar dan Prestasi Belajar Kewirausahaan secara bersama-sama terhadap Minat Berwirausaha dengan Ry(1,2) sebesar 0,339; R2y(1,2) sebesar 0,115; Fhitung>Ftabel (5,898 > 3,10) sehingga hipotesis ketiga diterima. Sumbangan relatif variabel Motivasi Berwirausaha adalah sebesar 49,51% dan sumbangan efektif sebesar 5,7%. Sumbangan relatif variabel Prestasi Belajar Kewirausahaan adalah sebesar 50,49% dan sumbangan relatif sebesar 5,8%.

Kata Kunci: Motivasi Berwirausaha, Prestasi Belajar Kewirausahaan, Minat Berwirausaha


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.