APLIKASI LOGIKA FUZZY UNTUK KEPUTUSANKELAYAKAN KREDIT BANK

Dessy Prantisani Hunawa , Emut, M.Si.,

Abstract


Abstrak

   Kredit adalah kemampuan untuk melaksanakan suatu pembelian atau mengadakan suatu pinjaman dengan suatu janji pembayarannya akan dilakukan ditangguhkan pada jangka waktu yang disepakati. Masalah kelancaran pemberian kredit cenderung bersifat samar (fuzzy), dimana model analisis yang digunakan sangat penting dalam menentukan diterima atau ditolak suatu pengajuan kredit yang berguna sebagai salah satu alternatif perusahaan dalam menganalisis suatu pengajuan kredit. Data yang diambil adalah data sekunder dari PT. BANK PAPUA CABANG YOGYAKARTA berupa data calon debitur dengan tiga puluh dua sampel. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tahapan-tahapan penerapan logika fuzzy pada dalam menentukan kelayakan suatu permintaan kredit yang divisualisasikan dengan Graphical User Interface (GUI) dan mengetahui keakuratan perhitungan model fuzzy Mamdani dengan lima belas variabel input. Tahapan-tahapan yang dilakukan diantaranya adalah fuzzifikasi, implikasi dengan fungsi min, agregasi dengan fungsi max, dan proses defuzzifikasi dengan metode centroid sehingga akan diperoleh hasil yang diinginkan pada variabel output. Hasil akurasi yang diperoleh pada data latih dengan dua puluh tiga data adalah 100% dan Sembilan data uji adalah 77% dengan dua nilai error 22%.

                                                                  

Kata kunci: kredit, logika fuzzy, metode mamdani, fuzzifikasi,  defuzzifikasi, fungsi implikasi.

 



Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 


Online ISSN (e-ISSN): 3031-1152

Creative Commons LicenseJurnal Kajian dan Terapan Matematika by https://journal.student.uny.ac.id/index.php/jktm/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.