STRATEGI MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI PERUSAHAAN KERAMIK BURAT KRIASTA DI KASIHAN BANTUL DALAM MENYIASATI PERSAINGAN GLOBAL

R.Aldi Riyanto Aris Munandar

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi Burat Kriasta dalam mengolah bahan baku,
manajemen tenaga kerja, dan mengetahui kreativitas desain serta strateginya menyikapi persaingan global.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan pengumpulan data menggunakan teknik observasi,
wawancara, dan dokumentasi, kemudian yang menjadi instrumen penelitian adalah peneliti sendiri dengan dibantu
oleh pedoman observasi, wawancara, dan dokumentasi. Validitasi data yang dilakukan adalah dengan triangulasi
dan ketekunan pengamatan, sedangkan teknik analisis data menggunakan tahapan reduksi data, penyajian data, dan
penarikan kesimpulan. Hasil yang ditemukan dari penelitian ini yaitu: (1) Strategi dalam mengolah bahan baku:
Dalam proses produksinya Burat Kriasta memilih menggunakan tanah liat Sukabumi murni, tanah liat Sukabumi
yang dicampur dengan kaolin, dan tanah liat Singkawang sehingga membuat body produk lebih kuat serta membuat
warna tanah liat menjadi lebih putih dan lebih menarik, (2) strategi dalam memanajemen tenaga kerja:
menanamkan nilai kekeluargaan antar tenaga kerja, menyiasati rasa kebosanan dan kelelahan kerja yang timbul
dengan cara penyertaan musik pada saat proses produksi, (3) strategi dalam kreativitas desain dan menyikapi
persaingan global: memperkaya variasi desain lewat ide kreatif orisinal dan adopsi inovasi, menjadikan usaha
sejenis sebagai “rekan” bukan “rival”, dan lebih memfokuskan perkembangan produk yang berorientasi pasar
dalam negeri.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.