REMPAH-REMPAH (CENGKIH, LADA, DAN PALA) SEBAGAI IDE PEMBUATAN MOTIF BATIK TULIS UNTUK BUSANA IKAT LILIT

Chahya Rhosyana

Abstract


Tugas Akhir Karya Seni ini  bertujuan untuk menciptakan motif batik tulis yang terinspirasi dari rempah-
rempah (cengkih, lada, dan pala) untuk busana ikat lilit.
Proses pembuatan tugas akhir ini terdiri dari tiga tahapan, yaitu tahap eksplorasi, tahap perancangan, dan tahap
perwujudan. Kegiatan dalam tahap eksplorasi meliputi pencarian, penjelajahan, dan penggalian informasi yang
berkaitan dengan ide penciptaan karya tentang rempah-rempah (cengkih, lada, dan pala), batik, dan perkembangan
busana ikat lilit. Tahap perancangan dan tahap  perwujudan batik tulis untuk busana ikat lilit dilakukan dengan
enam langkah, yaitu penciptaan motif dengan menstilisasi bentuk dari cengkih, lada serta pala, pembuatan pola,
pemindahan pola, pencantingan, pewarnaan, dan pelorodan.
Adapun hasil dari pembuatan motif batik tulis untuk busana ikat lilit ini berjumlah delapan lembar kain,
yaitu: (1) Batik  Cengkih Bungalawangkiri, (2) Batik  Kuncup Cengkih Baris, (3) Batik  Bunga Lada, (4) Batik
Untaian Lada, (5) Batik  Lada Rambat, (6) Batik  Biji Pala Salawaku, (7) Batik  Buah Pala,  dan  (8) Batik
Kombinasi Cenglapa.
 

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.