STRATEGI POLITIK MASYUMI DI YOGYAKARTA 1952-1955 DALAM MENGHADAPI PEMILU 1955

Nunik Noperi,

Abstract


Masyumi merupakan salah satu partai besar yang berpartisipasi dalam pemilu 1955 di Yogyakarta. Pemilu 1955 merupakan peristiwa kedua terbesar setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia tahun 1945. Mayoritas rakyat Indonesia antusias sekali menghadapi peristiwa tersebut termasuk rakyat di Yogyakarta. Yogyakarta merupakan salah satu wilayah yang mengikuti pemilu dan menjadi salah satu tujuan dalam pemenangan pemilu. Setiap partai politik dalam menghadapi pemilu pasti memiliki strategi-strategi untuk mencapai kemenangan. Strategi-strategi yang digunakan Masyumi dalam menghadapi pemilu 1955 di Yogyakarta dilakukan melalui rapat-rapat besar anggota Masyumi. Rapat-rapat Masyumi diadakan dari tingkat nasional sampai pada tingkat ranting yang paling bawah. Kampanye-kampanye Masyumi dilakukan di berbagai tempat dan dengan menggunakan berbagai media. Dalam kampanyenya, Masyumi menggunakan platform Islam. Media kampanye yang digunakan Masyumi antara lain dengan media cetak di surat kabar, ceramah umum, dan kampanye door to door.

Kata Kunci:  Masyumi, Pemilu 1955, Yogyakarta

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.