REPRESENTASI RASISME DALAM FILM BODIED (ANALISIS SEMIOTIKA ROLAND BARTHES)

Wahyu Lestari, Jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta
Dyna Herlina Suwarto, Jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; 1) representasi rasisme dalam film Bodied; 2) pesan yang disampaikan melalui tanda audiovisual kepada penonton dalam film Bodied. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode semiotika Roland Barthes. Model semiotika Roland Barthes digunakan untuk menyusun tanda dan makna dari seluruh rangkaian unsur audiovisual yang direpresentasikan dalam film. Sumber data primer adalah adegan-adegan film yang berkaitan dengan aspek rasisme. Sumber data sekunder diperoleh dari literatur dan kepustakaan yang digunakan untuk proses analisis data. Analisis semiotika Roland Barthes terdiri dari penanda, petanda, makna denotasi, makna konotasi dan mitos. Hasil penelitian menunjukan bahwa rasisme direpresentasikan dalam film Bodied ke dalam empat aspek melalui; 1) identitas ras, 2) rasisme, 3) stereotip, dan 4) budaya hiphop. Identitas ras ditunjukan pada karakter masing-masing tokoh yang dipengaruhi oleh latar belakang rasial serta budaya. terdapat tiga bentuk tindakan rasisme dalam film Bodied yaitu rasime personal, microagression/ keseharian, dan hinaan/slur. Pesan yang disampaikan melalui tanda audiovisual dalam film Bodied yaitu tindakan rasisme banyak dilakukan oleh kaum mayoritas terhadap minoritas. Kulit putih bertindak sebagai minoritas dalam partisipasinya menekuni budaya kulit hitam. Oleh karena itu, tindakan rasis tidak hanya inheren pada ras kulit putih akan tetapi juga ras kulit hitam. Kontestasi sikap rasis tersebut tercermin dalam bentuk prasangka rasial, labelisasi atau streotip terhadap ras lain, dan diskriminasi rasial. Fenomena tersebut terus terjadi secara berulang-ulang ketika masyarakat ras yang berbeda bertemu dan berinteraksi.

Kata kunci: Analisis semiotika, resresentasi, ras


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/lektur.v2i5.16377

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Wahyu Lestari, Dyna Herlina Suwarto

 

Creative Commons License

Lektur: Jurnal Ilmu Komunikasi is published by Universitas Negeri Yogyakarta, Jl. Colombo Yogyakarta No.1, Karang Malang, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia 55281 and licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC BY-SA 4.0) license.

View My Stats