PENGELOLAAN SARANA PRASARANA DI SMP KANISIUS PAKEM

Yoga Rahman,

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengelolaan sarana prasarana di SMP Kanisius Pakem. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif.Informan adalah Kepala Sekolah, dan Bidang Sarpras. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi.Teknik analisis data model Milles and Huberman. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut:(1) Perencanaan di SMP Kanisius Pakem langsung dari sarpras mengajukan pengadaan sarana, setelah itu baru diadakan rapat. (2) Pengadaan dilakukan secara langsung dengan cara membeli langsung.Untuk pengendalian pengadaan dilakukan oleh bidang sarpras dengan pencatatan. (3) Inventarisasi sarpras dilakukan melalui pengamatan dan pencatatan secara langsung tiap semester. (4) Penyimpanan sarprasĀ  dilakukan dengan langsung ditempatkan pada ruangannya masing masing sesuai dengan kebutuhan pembelajaran. (5) Pendistribusian di sarpas dilakukan berdasarkan masing-masing kebutuhan. (6) Penggunaan sarpras dilakukan sesuai jadwal mata pelajaran. (7) Pemeliharaan sarpras dilakukan rutin setiap bulan, pembersihan dilakukan setelah penggunaan. (8) Penghapusan sarpras tergantung pada nilai guna barang, jika tidak dapat digunakan akan dilakukan penghapusan.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.