PELAKSANAAN TUGAS ADMINISTRASI SEKOLAH DI SMK NEGERI SE-KABUPATEN SLEMAN

Dwi Yuliani,

Abstract


Penelitian ini bertujuan mendiskripsikan pelaksanaan tugas, hambatan dan upaya Tenaga Administrasi Sekolah di SMKN se-Kabupaten Sleman. Pendekatan penelitian menggunakan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian terdiri dari Kepala Sekolah, Kepala Tenaga Administrasi, dan tenaga administrasi 6 bidang. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi data. Teknik analisis data menggunakan model dari Miles, Huberman dan Saldana yaitu kondensasi data, tampilan data, kesimpulan gambar dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) pelaksanaan tugas administrasi sekolah di SMKN se-Kabupaten Sleman adalah administrasi kepegawaian yakni pengelolaan data pegawai, administrasi keuangan yakni pengelolaan dana dan laporan, administrasi persuratan dan kearsipan yakni pengelolaan surat, administrasi kesiswaan berupa pengelolaan data siswa, administrasi sarana dan prasarana berupa pengelolaan sarana prasarana, layanan khusus yakni tenaga kebersihan, penjaga sekolah, dan pesuruh; 2) Hambatan pelaksanaan tugas yaitu waktu, faktor usia, dan kuragnya kemampuan dan keterampilan TI; 3) Upaya meningkatkan kualitas TAS melalui pembinaan, pelatihan, dan pengembangan diri secara mandiri

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.