PENGARUH KEMATANGAN EMOSI TERHADAP COPING PADA SISWA KELAS VII DI SMP N 4 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kematangan emosi terhadap coping pada siswa kelas VII di SMP N 4 Depok Sleman Yogyakarta.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian ekspos fakto. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP N 4 Depok Sleman Yogyakarta. Sampel diambil menggunakan teknik simple random sampling dengan jumlah 89 siswa. Alat pengumpul data berupa skala kematangan emosi dan skala coping. Uji validitas intrumen menggunakan uji Corrected Item-Total Corelation. Uji reliabilitas instrumen dihitung dengan menggunakan rumus Alpha Cronbach. Analisis data menggunakan teknik regresi sederhana pada uji hipotesis dengan nilai signifikansi 5%.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara kematangan emosi terhadap coping pada siswa kelas VII dengan sumbangan efektif sebesar 58,3%. Persamaan garis regresinya yaitu Y = 15,463 – 0,774X. Kesimpulan penelitian ini adalah mayoritas kematangan emosi pada siswa kelas VII berada pada kategori sedang, coping pada siswa kelas VII berada pada kategori sedang, dan kematangan emosi dapat memprediksi coping pada siswa kelas VII di SMP N 4 Depok Sleman Yogyakarta.
Kata kunci: kematangan emosi, coping
Abstract
This study aims to determine the effect of emotional maturity to coping in class VII at SMP N 4 Depok Sleman, Yogyakarta.This study uses a quantitative approach with expos facto research. The population in this study were students of class VII SMP N 4 Depok Sleman, Yogyakarta. Samples were taken using simple random sampling technique with a number of 89 students. This research uses data collector in the form of emotional maturity scale and the scale of coping. Test the validity of the instrument using the test Corrected Item-Total Correlation. Instrument reliability test was calculated using Cronbach Alpha formula. Analysis of data using simple regression techniques on testing the hypothesis with a significance value of 5%. The results showsed that there is a significant difference between emotional maturity toward coping in class VII with the effective contribution of 58.3%. Equation regression line is Y = 15.463 - 0,774X. It is concluded that the majority of emotional maturity in the VII grade students are the in middle category, coping at the seventh grade students are the in middle category, and maturity emotions can predict coping in class VII in SMP N 4 Depok Sleman, Yogyakarta.
Keywords: emotional maturity, coping
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.