KEMATANGAN EMOSI PADA SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI I SEDAYU

- Zakaria,

Abstract



ABSTRAK
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui tingkat kematangan emosi
pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Sedayu.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif.
Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Sedayu. Penelitian ini dilakukan pada siswa
kelas kelas XI SMA Negeri 1 Sedayu yang berjumlah 341 siswa yang terbagi menjadi 9
kelas. Penelitian ini menggunakan teknik proporsional random sampling dengan jumlah
sampel dalam penelitian ini sebanyak 172 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan
skala tertutup. Uji coba instrumen menggunakan Uji validitas menggunakan rumus Korelasi
Product Moment dari Karl Pearson dan uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha dari
Chornbach. Teknik analisis data menggunakan analisis kuantitaf deskriptif.
Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan yang dikemukakan sebelumnya dapat
diambil kesimpulan bahwa sebagian besar kematangan emosi siswa kelas XI SMA Negeri 1
Sedayu dalam dalam kategori sedang, artinya sebanyak 102 siswa (59,3%). Sisanya berada
pada kategori tinggi sebanyak 24 siswa (16,9%) dan kategori rendah sebanyak 41 siswa
(23,8%). Artinya siswa telah mampu mengendalikan emosi dalam dirinya dengan baik
meskipun belum optimal. Hal ini ditunjukan dengan kemampuan siswa yang baik dalam hal
sikap belajar, rasa tanggungjawab, kemampuan untuk berkomunikasi secara efektif, dan
kemampuan untuk menjalin hubungan social. Substansi kematangan emosi dalam penelitian
ini antara lain: 1) Aspek sikap untuk belajar sebagian besar siswa masuk dalam kategori
sedang yaitu sebanyak 84 siswa (48,8%). Sisanya dalam kategori tinggi sebanyak 35 siswa
(20,3%) dan rendah sebanyak 53 siswa (30,8%). 2) Aspek rasa tangung jawab sebagaian
besar dalam kategori sedang yaitu sebanyak 70 siswa (40,7%) dan sisanya dalam kategori
tinggi sebanyak 50 siswa (29,1%) dan rendah sebanyak 52 siswa (30,2%). 3) Aspek
kemampuan berkomunikasi dengan efektif sebagian bsar dala kategori sedang yaitu sebanyak
81 siswa (47,1%) sisanya dalam kategori tinggi sebanyak 51 siswa (29,7%) dan rendah
sebanyak 40 siswa (23,3%). 4) Aspek kemampuan menjalin hubungan sosial dengan orang
lain sebagian besar siswa memiliki kemampuan menjalin hubungan social dalam ketgori
sedang yaitu sebanyak 88 siswa (51,2%) sisanya dalam kategori tinggi sebayak 63 siswa
(36,6%) dan rendah sebanyak 21 orang (12,2%).
Kata kunci : kematangan emosi, siswa kelas XI

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.