PENGARUH ANTARA STRES AKADEMIK DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS IX SMPN 2 KEMALANG (THE INFLUENCE BEETWEEN ACADEMIC STRESS AND LEARNING ACHIEVEMENT OF CLASS IX SMPN 2 KEMALANG)

Didik Sudarsana,

Abstract


ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara stres akademik dengan prestasi belajar siswa kelas IX SMPN 2 KEMALANG. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IX SMPN 2 KEMALANG Tahun pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 88 siswa. Penelitian ini berlangsung selama 1 bulan pada bulan Januari 2019. Hasil analisis data diperoleh dari observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh simpulan bahwa (1) Tingkat stres akademik pada siswa kelas IX SMPN 2 KEMALANG berada dalam kategori sedang. (2) Ada pengaruh negatif dan signifikan antara stress akademik dengan prestasi belajar pada siswa kelas IX SMPN 2 KEMALANG dengan koefisien korelasi (r) sebesar -0,260; Hal ini berarti semakin tiggi stress akademik maka semakin rendah prestasi belajar, dan sebaliknya semakin rendah stress akademik maka semakin tinggi prestasi belajar siswa. Berdasarkan data yang telah diperoleh terdapat temuan tambahan yaitu sumbangan efektif variable stress akademik terhadap prestasi belajar sebesar 6,8%.
Kata kunci: Stres Akademik, Siswa, Prestasi
ABSTRACT
This study aims to determine the influence between academic stress and the achievement of class IX SMPN 2 KEMALANG. This study uses quantitative research methods. The subjects of this study were grade IX SMPN 2 KEMALANG 2018/2019 academis year, amounting to 88 students. This study lasted for 1 month in January 2019. The result of data analysis were obtained from observation, questionnairs, interviews, and documentation. Based on the result of the study, it was concluded that (1) the level of academic stress in clas IX SMPN 2 KEMALANG was in the medium category. (2) There is a negative and significant influence between academic stress and learning achievement in clas IX SMPN 2 KEMALANG with a correlation coefficient (r) of -0,260; this means thet the higher the academic stress, the lower the learning achievement, and conversely the lower the academic stress, the higher student achievement. Based on data that has been obtained there are additional findings, namely the effective contribution of the variable academic strss on learning achievement by 6,8%.
Keywords: academic stress, achievement, students

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.