PENGARUH PRESTASI BELAJAR MATA KULIAH KELOMPOK PERKOPERASIAN TERHADAP MINAT MENJADI ANGGOTA KOPERASI

Nisa Furqonik, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh prestasi belajar mata kuliah kelompok perkoperasian terhadap minat menjadi anggota koperasi pada mahasiswa jurusan Pendidikan Ekonomi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel  adalah 80 mahasiswa jurusan Pendidikan Ekonomi yang diambil dengan teknik sampling purposive. Metode pengumpulan data  menggunakan dokumentasi dan angket. Teknik analisis menggunakan regresi linear sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat pengaruh yang positif dan signifikan prestasi belajar mata kuliah kelompok perkoperasian terhadap minat mahasiswa menjadi anggota koperasi. Hasil ini dibuktikan dengan koefisen garis yang bernilai positif dengan nilai t hitung sebesar 2,480 dengan sig. = 0,015 dan F hitung sebesar 6,149. = 0,073 yang berarti besarnya kontribusi prestasi belajar terhadap minat menjadi anggota koperasi adalah sebesar 7,3%; sisanya sebesar 92,7% berasal dari variabel lain.

 


Keywords


Prestasi Belajar; Mata Kuliah Kelompok Perkoperasian; Minat Menjadi Anggota

Full Text:

PDF

References


Anonim. (2001). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

Ariffin, R. (2009). Aktualisasi Asas dan Prinsip Koperasi dari Konsep ke Praktik. (Lokakarya Bapenas dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional tahun 2010-2014. Disampaikan dalam rangka 30 tahun IKOPIN).

Buku Kurikulim 2009 Fakultas Ilmu Sosial dan Ekonomi Program Studi Pendidikan Ekonomi Jurusan Pendidikan Ekonomi. (2009).

Djamarah, S.B. (2002). Psikologi Belajar. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Hurlock, E.B. (1993). Psikologi Perkembangan (Edisi Lima). Jakarta: PT Erlangga.

Hidayat, A.N. (2012). Pengaruh Koperasi Sekolah dan Prestasi Belajar Mata Diklat Kewirausahaan terhadap Minat Berwirausaha Siswa Kelas XI Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran SMK Negeri 1 Bantul Tahun Ajaran 2011/2012. Skripsi.Universitas Negeri Yogyakarta.

Pratisto, A. (2004). Cara Mudah Mengatasi Masalah Statistik dan Rancangan Percobaan dengan SPSS 12. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.

Putra, I.W.H. (2014). Pengaruh Proses Pembelajaran Perkoperasian terhadap Minat Berkoperasi Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Koperasi. Skripsi. FKIP Universitas Tanjungpura.

Rintuh, C. dan Miar. (2003). Kelembagaan dan Ekonomi Rakyat. Yogyakarta: PUSTEP UGM.

Slameto. (1995). Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Syah, M. (2012). Psikologi Belajar. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.