POLA PENGGUNAAN DANA DAN GAYA HIDUP MAHASISWA PENERIMA BEASISWA BIDIKMISI DI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

Shandi Irma Kharismayanti, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan dan menjelaskan pola penggunaan dana, konsumsi dan gaya hidup mahasiswa bidikmisidi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Jumlah sampel dalam penelitian ini diambil sebanyak 177 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dalam bentuk prosentase dan analisis inferensial dengan menggunakan uji beda. Hasil Penelitian menunjukkanpola penggunaan dana dilihat dari rata-rata konsumsi mahasiswa bidikmisi selama satu bulan paling banyak untuk kebutuhan makanan dan minuman sebesar 40% dan untuk perkuliahan hanya 12% dari total biaya hidup. Dilihat dari rata-rata konsumsi berdasarkan kelompok barang lebih banyak dialokasikan untuk kebutuhan non-makanan. Dilihat dari rata-rata konsumsi berdasarkan jenis kelamin, pola penggunaan dana mahasiswa bidikmisi laki-laki dan perempuan relatif sama. Tidak terdapat perbedaan konsumsi antara mahasiswa bidikmisi laki-laki dan perempuan. Terdapat perbedaan, konsumsi makanan, dan konsumsi fashion antara mahasiswa bidikmisi laki-laki dan perempuan. Terdapat perbedaan gaya hidup mahasiswa laki-laki dengan perempuan.

Full Text:

PDF

References


Anin, A. F., S. Rasimin B., & Atamini, N. (2008). Hubungan Self Monitoring dengan Impulsive Buying terhadap Produk Fashion pada Remaja.Jurnal Psikologi. Vol. 35 No. 2 Desember 2008, hal. 181-193.

Badan Pusat Statistika. (2011). Pengeluaran untuk Konsumsi Penduduk Indonesia Tahun 2011.Diaksesmelalui

http://bps.go.id/website/pdf_publikasi/watermark _Pengeluaran untuk Konsumsi Penduduk Indonesia2011.pdf, pada tanggal 05 November 2016 pukul 14.00 WIB.

Badan Pusat Statistika. (2016). Persentase Konsumsi Rata-rata Per Kapita Sebulan Menurut Kelompok Barang di Indonesia Tahun 2004-2014. Diakses melalui https://www.bps.go.id, pada tanggal 01 Desember 2016 pukul 19.00 WIB.

Chaney, D. (2011). Lifestyle: Sebuah Pengantar Komprehensif. Yogyakarta: Jalasutra.

Engel, J., Blackwell, R. D., & Miniard, P. W. (1994). Perilaku Konsumen. Jilid I. Edisi ke-6. (Terjemahan Drs. F.X. Budiyanto). Jakarta: Binarupa Aksara.

Hafidh, A. A., Nurseto, T., & Ngadiyono.(2013). Analisis Benefit Incidence Analysis Program Bidikmisi Perguruan Tinggi di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Jurnal Economia.Volume 10, Nomor 2, Oktober 2014.

Indriani, L. (2015). Pengaruh Pendapatan, Gaya Hidup, dan Jenis Kelamin Terhadap Tingkat Konsumsi Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Universitas Negeri Yogyakarta. Skripsi.

Kemendikbud. (2015). Laporan Akuntabilitas Kinerja 2014.

Safira, F., Rofiq M. A., Maharani, R., et al. (2012). Upaya Meminimalisir Pola Hidup Konsumtif Melalui COOKIS (Cafe of Knowledge for Civil Society) pada Pusat Perbelanjaan di Kota Malang. Malang: Universitas Brawijaya. Program Penelitian.

Setiadi, N. (2010). Perilaku Konsumen. Edisi Revisi. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Setiawan, F. Y.& Zain, I. (2014). Analisis Statistika Terhadap Gaya Hidup Mahasiswa Penerima Beasiswa Bidik Misi Dilihat Dari Penggunaan Dana Beasiswa. Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Skripsi.

Sonia (2008). Perilaku Konsumtif pada Mahasiswa UNIKA Soegijapranata Ditinjau dari External Locus of Control. Universitas Katolik Soegijapranata. Skripsi.

Sugiharsono.(2013). Mengenal Ekonomika Dasar. Yogyakarta: Dbuku.

Tarapti, G. ( 2013). Analisis Strategi Bersaing Bisnis Kredit Pemilikan Rumah Bank BCA dalam Menghadapi Persaingan. Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada. Tesis.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.