PENGARUH GAYA HIDUP, KELOMPOK TEMAN SEBAYA, DAN UANG SAKU TERHADAP PERILAKU KONSUMSI MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya hidup, kelompok teman sebaya, dan uang saku secara parsial maupun simultan terhadap perilaku konsumsi mahasiswa. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif kausal dengan populasi sebanyak 667 mahasiswa angkatan 2016 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Jumlah sampel sebanyak 230 responden diambil dengan teknik cluster sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan regresi linear ganda. Hasil penelitian ini menunjukkan: 1) terdapat pengaruh negatif dan signifikan gaya hidup terhadap perilaku konsumsi mahasiswa 2) terdapat pengaruh positif dan signifikan kelompok teman sebaya terhadap perilaku konsumsi mahasiswa 3) terdapat pengaruh negatif dan signifikan uang saku terhadap perilaku konsumsi mahasiswa 4) terdapat pengaruh positif gaya hidup, kelompok teman sebaya dan uang saku secara bersama-sama terhadap perilaku konsumsi mahasiswa. Sumbangan Relatif (SR) gaya hidup sebesar 10.28%, kelompok teman sebaya 71.14%, dan uang saku sebesar 18.42% terhadap perilaku konsumsi rasional mahasiswa FE UNY. Sementara itu, Sumbangan Efektif (SE) gaya hidup sebesar 1.44%, kelompok teman sebaya sebesar 9.96%, dan uang saku sebesar 2.58% terhadap perilaku konsumsi mahasiswa FE UNY. Besarnya Sumbangan Efektif (SE) dari ketiga variabel bebas terhadap variabel terikat adalah sebesar 14.0%, sedangkan 86.0% berasal dari variabel lain yang tidak diteliti.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Effendi, U. (2016). Psikologi Konsumen. Depok: PT Rajagrafindo Persada.
Fahmi, I. (2016). Perilaku Konsumen Teori dan Aplikasi. Bandung: Alphabeta.
Santoso, S. (2006). Dinamika Kelompok. Jakarta; PT Bumi Aksara
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2015). Stastistika untuk Penelitian. Bandung: CV Alfabeta.
Suryani, T. (2008). Perilaku Konsumen Implikasi Pada Strategi Pemasaran. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Umar, H. (2002). Riset Pemasaran & Perilaku Konsumen. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Muhson, A. (2015). Pedoman Praktikum Aplikasi Komputer Lanjut. Yogyakarta: Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta.
Yusuf, S. (2007). Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.
Refbacks
- There are currently no refbacks.