KUPU-KUPU SEBAGAI IDE DASAR DALAM PEMBUATAN KERAMIK FUNGSIONAL KAMAR MANDI

Ahdiny Nur Wulandari Suryana,

Abstract


Tugas Akhir Karya Seni dengan judul Kupu-kupu sebagai Ide Dasar Dalam Pembuatan Keramik
Fungsional Kamar Mandi bertujuan untuk menciptakan desain keramik dari ide dasar kupu-kupu menjadi
menjadi bentuk keramik Fungsional kamar mandi dengan beberapa teknik.Metode penciptaan karya ini
melalui tahap, yaitu eksplorasi, perancangan, dan pembuatan. Tahapan eksplorasi berupa pencarian
referensi tentang kupu-kupu, jenis tanah liat yang akan digunakan, dan keteknikan dalam pembuatan
karya. Tahapan perancangan dimulai dengan pembuatan beberapa sketsa alternative,  kemudian sketsa
yang dipilih direalisasikan ke dalam bentuk karya. Tahapan pembentukan dimulai dari persiapan alat dan
bahan, proses pembentukan karya dengan menggunakan beberapa keteknikan, hingga pada tahap
finishing.Karya yang dihasilkan berjumlah 12 karya dengan bentuk keramik fungsional kamar mandi
yaitu wastafel, lampu dinding, jam dinding, tempat perhiasan, tempat sikat gigi, tempat tisu, vas bunga,
tempat kapas, tempat sabun cair, gelas kumur, tempat lilin, dan tempat kamper.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.