PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PETA TEMATIK PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

Diyanah Shoviyah,
Mukhamad Mukhamad Murdiono,

Abstract


Abstrak

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran peta tematik yang layak untuk pembelajaran PPKn Kelas VII di SMP. Penelitian pengembangan ini menggunakan metode yang mengadaptasi dan memodifikasi langkah-langkah penelitian dan pengembangan Borg and Gall. Langkah yang ditempuh yaitu: 1) potensi masalah, 2) pengumpulan data, 3) desain produk, 4) validasi desain, 5) uji coba pemakaian, 6) revisi produk, 7) uji coba produk, 8) revisi desain, 9) revisi produk, 10) produksi masal. Subjek uji coba penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP N 1 Kokap, dengan tiga tahap pelaksanaan uji coba yaitu uji coba perorangan dengan 3 subjek, uji coba terbatas dengan 18 subjek, uji coba lapangan dengan 24 subjek. Teknik dan pengumpulan data menggunakan observasi, dan angket. Teknis analisis data yang digunakan yaitu analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan penilaian dari ahli materi memperoleh kategori sangat layak ( rata-rata 4,5) dan penilaian dari ahli media memperoleh kategori sangat layak (rata-rata 4,5). Hasil penelitian pada uji coba perorangan memperoleh kategori sangat layak(persentase 94,22%), hasil uji terbatas memperoleh kategori sangat layak (persentase 96,5%), hasil uji coba lapangan memperoleh kategori sangat layak(95,5%). Hasil respon guru memperoleh kategori sangat layak(98,66%).

Kata Kunci: media pembelajaran, peta tematik, PPKn, SMP


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.