PENGARUH DISIPLIN BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN ADMINISTRASI UMUM SISWA KELAS X ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK NEGERI 1 JOGONALAN KLATEN

Tri Andriyati,
Joko Kumoro,

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) besarnya pengaruh disiplin belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran Administrasi Umum siswa kelas X Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Jogonalan Klaten; (2) besarnya pengaruh lingkungan belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran Administrasi Umum siswa kelas X Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Jogonalan Klaten; (3) besarnya pengaruh disiplin belajar dan lingkungan belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar mata pelajaran Administrasi Umum siswa kelas X Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Jogonalan Klaten.  Penelitian ini merupakan penelitian ex-post fakto dengan pendekatan kuantitatif.  Subjek penelitian ini adalah 70 siswa kelas X Kompetensi Keahlian Adiministrasi Perkantoran tahun ajaran 2017/2018.  Pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi.  Uji validitas dan reliabilitas instrumen dilakukan di SMK Negeri 1 Klaten pada siswa kelas X Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran yang berjumlah 33 siswa.  Analisis data dilakukan dengan deskripsi data penelitian, uji prasyarat analisis dan uji hipotesis.  Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) pengaruh disiplin belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran Administrasi Umum siswa kelas X Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Jogonalan Klaten sebesar 33.7%  positif dan signifikan, (2) pengaruh lingkungan belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran Administrasi Umum siswa kelas X Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Jogonalan Klaten sebesar 39% positif dan signifikan, (3) pengaruh disiplin belajar dan lingkungan belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar mata pelajaran Administrasi Umum kelas X Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Jogonalan Klaten sebesar 42.6% positif dan signifikan.


Full Text:

PDF

References


Baharuddin. (2007). Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Bimo Walgito. (2004). Pengantar Psikologi Umum. Yogyakarta: Andi Offset.

Majid, A. (2014). Penilaian Autentik: Proses dan Hasil Belajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Moenir.2010. Masalah-masalah dalam Belajar.Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Muhibbin Syah. (2017). Psikologi Pendidikan Dengan Pendekatan Baru Edisi Revisi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Oemar Hamalik. (2004). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara

Rusman. (2013). Belajar dan Pembelajaran Berbasis Komputer: Mengembangkan Profesionalisme Abad 21. Bandung: Alfabeta.

Shamaki, Timothy Ado. (2015). Infruence of Learning Environment on Students’ Academic Achievement in Mathematics: A Case Study of Some Selected Secondary Schools in Yobe State-Nigeria. Journal of Education and Practice (Nomor 34 Volume 6). Hlm 40-44.

Sakinah Nafiatus. (2014). Pengaruh Disiplin Belajar, dan Lingkungan Keluarga Terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Ekonom Siswa Kelas X SMA N 2 Kudus Tahun Ajaran 2013/2014.Skripsi.Universitas Negeri Semarang.

Slameto. (2003). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Sri Mulyasih, Puji. (2016). Pengaruh Disiplin Belajar, Lingkungan Keluarga, dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Pengantar Administrasi. Skripsi. Universitas Negeri Semarang.

Sumadi Suryabrata. (2006). Psikologi Pendidikan Suatu Pendekatan Baru. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Sulistyowati Sofchah. (2001). Cara Belajar yang Efektif dan Efisien. Pekalongan : Cinta Ilmu.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter