IKAN MAS KOKI SEBAGAI IDE DASAR PENCIPTAAN SENI KRIYA LOGAM

Swastika Adi Nugroho

Sari


Abstrak
  Penciptaan karya seni Kriya dengan judul “Ikan Mas Koki Sebagai Ide Dasar Pembuatan karya
Seni Kriya Logam” ini bertujuan  untuk menyusun konsep rancangan, mengimplementasikan konsep
rancangan dan mewujudkan karya sesuai konsep rancangan.
Metode penciptaan karya  meliputi tiga tahapan. Pertama tahap eksplorasi untuk menggali informasi
dengan mengamati bentuk fisik Ikan Mas Koki dan lingkungan hidupnya. Tahap kedua adalah melakukan
perancangan hasil dari eksplorasi dengan membuat sketsa yang berjumlah 29 sket dan dipilih 10 sketsa.
Tahap ketiga perwujudan dengan merealisasikan desain terpilih menjadi karya kriya logam.Konsep dari
karya seni Kriya ini menampilkan objek Ikan Mas Koki dengan ciri khas dari bentuk fisik Ikan Mas Koki
dan lingkungan hidupnya.Teknik yang digunakan yaitu menggunakan teknik sodetan dengan cara
menekan logam dengan alat sodet. Proses perwujudan karya seni  logam menggunakan bahan dasar
lembaran logam tembaga dengan pewarnaan Sn (sulfida natrium) untuk membuat warna hitam pada
background karya dan pengkilat logam digunakan untuk menghilangkan warna hitam pada objek karya.
Hasil dari penciptaan karya seni kriya logam ini berjumlah 10 karya, yaitu: (1) Mencari Makan, (2)
Belajar dari Sang Induk, (3) Mengasuh Anak, (4) Bertemu Pasangan, (5) Bermain, (6) Menggoda lawan
jenis, (7) Oranda dan siput, (8) Predator!!!, (9) Telescope Golden Fish, (10) Bukan Ancaman.

Teks Lengkap:

PDF PDF PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.