PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA DENGAN METODE INDEX CARD MATCH PADA PELAJARAN PKN

Husnul Chotimah

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan meningkatkan prestasi belajar pada matapelajaran Pendidikan Kewarganegaraan menggunakan metode Index Card Match pada siswa kelas IV SDN Margoyoso. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas. Subjek Penelitian ini adalah siswa kelas IV yang berjumlah 31 siswa. Objek penelitian ini adalah prestasi belajar Pendidikan Kewarganegaraan. Desain penelitian ini menggunakan model Kemmis dan Taggart. Teknik pengumpulan data adalah observasi dan tes. Teknik analisis data yaitu kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode ini dapat meningkatkan prestasi belajar PKn siswa. Langkah metode Index Card Match adalah: (1) menyiapkan kartu yang berisi pertanyaan dan jawaban; (2) Acak kartu; (3) Bagikan kepada tiap siswa; (4) Perintahkan siswa menemukan pasangannya; (5) Minta siswa duduk berdampingan dengan pasangannya; (6) membacakan isi kartu. Peningkatan prestasi belajar dilihat dari nilai siswa sebelum dan sesudah tindakan. Presentase ketuntasan belajar pada pra tindakan sebesar 25,80%, siklus I sebesar 57,14% dan siklus II sebesar 80,65%.

Kata kunci : prestasi belajar PKn, metode pembelajaran, Index Card Match.

Abstract

This research aims to improve student achievement on civic education using Index Card Match of fourth grade student of SD N Margoyoso. The type of this research was Classroom Action Research (CAR). The subjects were fourth grade students totaling 31 students. The object was the student achievement on Civic Education. The research design used Kemmis and Taggart model. Data were analysed used qualitatively and quantitatively. The results show that the use of this method can improve the student achievement of civic education. Steps Index Card Match methods are: (1) prepare a card containing questions and answers; (2) randomize the cards; (3) Distribute to each students; (4) Instruct students to find a partner; (5) Ask the students to sit side by side with his partner; (6) read the contents of the card. The improvement of learning achievements can be seen from the values obtained by the students before and after the action. Percentage of mastery learning in the pre-action amounted to 25.80%, the first cycle of 57.14% and the second cycle of 80.65%.

Keywords: Civic Education Achievement, learning methods, Index Card Match.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.