INTENSI BERWIRAUSAHA MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2016/2017

Ida Fitrotul Nafsiyah

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan kondisi intensi berwirausaha mahasiswa Pendidikan Ekonomi TA 2016/2017. Kondisi intensi berwirausaha mahasiswa dianalisis secara komparatif berdasarkan perbedaan jenis kelamin, keikutsertaan mata kuliah kewirasusahaan dan praktikum kewirausahaan serta latar belakang pekerjaan orang tua. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 209 responden dengan sampel sebanyak 137 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis inferensial dengan menggunakan independent samples t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensi berwirausaha mahasiswa masuk  dalam kategori tinggi. Berdasarkan jenis kelamin, intensi berwirausaha laki-laki lebih tinggi. Berdasarkan keikutsertaan mata kuliah kewirausahaan, mahasiswa yang sudah menempuh kewirausahaan dan sedang menempuh praktikum kewirausahaan memiliki intensi berwirausaha yang lebih tinggi dibandingkan yang belum. Berdasarkan keikutsertaan praktikum kewirausahaan, mahasiswa yang sudah menempuh praktikum kewirausahaan memiliki intensi berwirausaha lebih rendah dibandingkan mahasiswa yang sedang menempuh praktikum kewirausahaan. Berdasarkan latar belakang pekerjaan orang tua, mahasiswa dengan latar belakang pekerjaan orang tua berwirausaha memiliki intensi berwirausaha yang lebih tinggi.


Keywords


Kewirausahaan; Praktikum Kewirausahaan; Intensi Berwirausaha

Full Text:

PDF

References


Ajzen, Icek. & Fishbein, Martin. (2005). Personality and Behavior (2nd Ed). London: Open University Press.

Badan Pusat Statistik. (2016). Pengangguran Terbuka Menurut Pendidikan Tertinggi yang Ditamatkan 1986 – 2016. Diakses pada tanggal 14 Desember 2016 dari https://www.bps.go.id/linkTabelStatis/view/id/972.

Badan Pusat Statistik. (2017). Laporan Bulanan Data Sosial Ekonomi Juni 2017. Diakses pada tanggal 3 Juni 2017 dari https://www.bps.go.id/ website/pdf_publikasi/Laporan-Bulanan-Data-Sosial-Ekonomi-Juni-2017.pdf

Deputi KUKM. (2016). Rencana Strategis 2015-2019 Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Kreatif, Kewirausahaan, dan Daya Saing Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (KUKM). Diakses pada tanggal 18 Januari 2017 dari https://ekon.go.id/publikasi/download/2053/1500/renstra-d4-2015-2019.pdf

Haus, Inga. & Steinmetz, Holger. & Isidor, Rodrigo., et al. (2013). Gender effects on entrepreneurial intention: a meta-analytical structural equation model. International Journal of Gender and Entrepreneurship, 130-156. Diakses pada 11 Februari 2017 dari http://www.emeraldinsight.com/doi/abs /10.1108/17566261311328828.

Kristiansen, Stein., & Nurulindarti. (2004). Entrepreneurial Intention Among Indonesian And Norwegian Students. Journal of Enterprising Culture Vol. 12, 55-78.

Souitaris, Vangelis., & Zerbinati, Stefania., & Al-Laham, Andreas. (2007). Do entrepreneurship programmes raise entrepreneurial intention of science and engineering students? The effect of learning, inspiration and resources. Journal of Business Venturing, 566–591. Diakses pada 8 Februari 2017 dari http://www.sciencedirect.com /science/article/pii/S0883902606000486.

Tim Pusat Pengembangan Karir. (2016). Laporan tracer study Universitas Negeri Yogyakarta lulusan tahun 2014. Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.

World Economic Forum. (2016).The Global Gender Gap Report 2016. Diakses pada 13 Juni 2017 dari http://www3.weforum.org/docs/GGGR16/WEF_ Global_Gender_Gap_Report_2016.pdf

Zhang, Ying. & Duysters, Geert. & Cloodt, Myriam. (2013). The role of entrepreneurship education as a predictor of university students’ entrepreneurial intention. International Entrep Manag, 623–641. Diakses pada 11 Februari 2017 dari http://link.springer.com/article/ 10.1007/s11365-012-0246-z.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This site is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International