EFEKTIVITAS KEMITRAAN USAHA KOPERASI SUSU WARGA MULYA DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN PETERNAK SAPI

Berta Kasih Hatta

Abstract


Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh kinerja kemitraan terhadap efektivitas kemitraan usaha, (2) pengaruh pendampingan koperasi terhadap efektivitas kemitraan usaha, (3) pengaruh partisipasi peternak terhadap efektivitas kemitraan usaha, (4) pengaruh kinerja kemitraan terhadap pendapatan peternak, (5) pengaruh partisipasi peternak terhadap pendapatan peternak (6) pengaruh efektivitas kemitraan usaha terhadap pendapatan peternak. Jenis penelitian ini adalah asosiatif kausal dengan jenis data kuantitatif. Penentuan jumlah sample menggunakan rumus Slovin sedangkan penentuan sample dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan teknik deskriptif dan analisis jalur. Hasil penenlitian menunjukkan bahwa: (1) kinerja kemitraan berpengaruh positif terhadap efektivitas kemitraan usaha. Hal ini ditunjukkan dengan nilai c.r. sebesar 2,260 dan nilai probabilitas sebesar 0,024; (2) pendampingan koperasi berpengaruh positif terhadap efektivitas kemitraan usaha. Hal ini ditunjukkan dengan nilai c.r. sebesar 2,495 dan nilai probabilitas sebesar 0,013; (3) partisipasi perternak tidak berpengaruh terhadap efektivitas kemitraan usaha. Hal ini ditunjukkan dengan nilai c.r. sebesar -0,527 dan nilai probabilitas sebesar 0,598; (4) kinerja kemitraan tidak berpengaruh terhadap pendapatan peternak. Hal ini ditunjukkan dengan nilai c.r. sebesar -1,049 dan nilai probabilitas sebesar 0,294; (5) partisipasi peternak berpengaruh positif terhadap pendapatan peternak. Hal ini ditunjukkan dengan nilai c.r. sebesar 2,054 dan nilai probabilitas sebesar 0,040; (6) efektivitas kemitraan usaha tidak berpengaruh terhadap pendapatan peternak. Hal ini ditunjukkan dengan nilai c.r. sebesar 1,867 dan nilai probabilitas sebesar 0,062.

 


Keywords


Efektivitas Kemitraan; Kemitraan Usaha; Pendapatan Peternak

Full Text:

PDF

References


Muhson, Ali. 2005. Modul Mata Kuliah Aplikasi Komputer. Diktat Kuliah. UNY.

Muhson, Ali. 2012. Pelatihan Analisis Statistik dengan SPSS. Diktat Kuliah. UNY.

Mulyadi. 2001. Balanced Scorecard Alat Manajemen Kontenporer untuk Pelipatganda Kinerja Keuangan Perusahaan. Jakarta: Salemba Empat.

Riduwan. 2005. Belajar Mudah Penelitian Untuk Guru, Karyawan dan Peneliti Pemula. Bandung: Alfabeta.

Rukmana, H. Rahmat. 2005. Rumput Unggul Hijau Makanan Ternak. Yogyakarta: Kanisius.

Sanjaya, I Gusti A.M.P. 2013. Efektivitas Penerapan Simantri Dan Pengaruhnya Terhadap Peningkatan Pendapatan Petani-Peternak Di Bali. Disertasi. tidak diterbitkan, Universitas Udayana: Denpasar.

Suardika, P., IGAA. Ambarawati & I Made Sudarma. 2015. Efektivitas Kemitraan Usaha Ternak Sapi Potong terhadap Pendapatan Petani-Peternak di Kabupaten Timor Tengah Utara Provinsi Nusa Tenggara Timur. Jurnal Manajemen Agribisnis Vol. 3, No.2, Oktober 2011: 155-162.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R dan D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2012. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Sukardjo. (2005). Modul Perkuliahan Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Program Pascasarjana Universitas Yogyakarta.

Susanti. 2016. Pengaruh Current Ratio (CR) Dan Return On Equity (ROE) Terhadap Return Saham Dengan Kebijakan Dividen Sebagai Variabel Intervening (Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2010-2014). Skripsi. tidak diterbitkan, Universitas Negeri Yogyakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This site is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International